10 Desember 2021

MUSYAWARAH MASYARAKAT DESA (MMD) KELURAHAN PLAOSAN

Plaosan, 10 Desember 2021 Dalam rangka meningkatkan kegiatan kesehatan di Kelurahan Plaosan, maka Pemerintah Kelurahan Plaosan melaksanakan kegiatan "Musyawarah Masyarakat Desa (MMD)" di gedung Bima Sakti Kelurahan Plaosan, yang dihadiri oleh Bapak Lurah Plaosan, Perangkat Lingkungan Kelurahan Plaosan, Kader - Kader Posyandu se-Wilayah Kelurahan Plaosan, serta dari Puskesmas Plaosan. Musyawarah Masyarakat Desa (MMD) adalah pertemuan perwakilan warga desa beserta masing - masing Perangkat Lingkungan dan para petugas untuk membahas kegiatan yang berkaitan dengan kesehatan dan merencanakan penanggulangan masalah kesehatan yang ada di lingkungan. Adapun tujuan dilaksanakannya Musyawarah Masyarakat Desa adalah agar Masyarakat dapat bersepakat untuk menanggulangi masalah kesehatan melalui pelaksanaan Desa Siaga dan Poskesdes, dan Masyarakat menyusun rencana kerja untuk menanggulangi masalah kesehatan, melaksanakan desa siaga dan poskesdes.
M. SUDIHARTO, S.SOS (LURAH PLAOSAN )    WENI SISWARINI, S.SOS (SEKRETARIS KELURAHAN)    JUWARI, SH (KASI PEMERINTAHAN, KETENTRAMAN DAN KETERTIBAN UMUM)    SLAMET SUHARTONO, ST (KASI PEMBERDAYAAN MASYARAKAT)    EKA EDI SUSILA (PENGADMINISTRASIAN UMUM)    SARJONO (PENGADMINISTRASIAN UMUM)    SONIRAH, SE (KASI KESEJAHTERAAN SOSIAL)